Lawan Galasataray dan Everton , Timnas Akan diisi Mayoritas Pemain U-23


Pelatih tim nasional Indonesia, Aji Santoso, mengatakan para pemain yang akan diterjunkan dalam Java Cup pada 26-29 Juli 2012 mayoritas berusia muda, di bawah 23 tahun. Langkah ini dilakukan Aji sebagai pematangan skuad untuk SEA Games di Myanmar pada 2013.

"Tapi akan tetap disisipkan beberapa pemain senior. Mungkin tujuh atau delapan pemain senior," ujar Aji Santoso, Rabu, 27 Juni 2012. Namun Aji belum bisa memerinci nama-nama pemain tersebut.

Di Java Cup nanti, timnas akan bertanding melawan timnas Malaysia dan dua klub asal Eropa, Everton dan Galatasaray. "Makanya saya pilih banyak pemain muda karena pertandingan nanti sangat bermanfaat. Saya ingin tim ini memiliki banyak pengalaman karena tujuan utama adalah SEA Games nanti," Aji menambahkan.

Pemanggilan pemain, menurut Aji, akan mulai dilakukan awal Juli nanti. Ia pun berharap semua pemain yang dipanggil bisa hadir dan memperkuat timnas. "Saya buka pintu untuk semua pemain, baik yang bermain di Liga Prima Indonesia ataupun Liga Super Indonesia," kata Aji.(tol)

Postingan terkait: